Assalamu'alaikum Warahmatullahi wa barakatuh.... Sugeng rawuh wonten ing Blog PORTAL GPAI ( Coretan Kecil GPAI Jalur Selatan )...Kula hangaturaken maturnuwun sampun kersa pinarak... Mugi-mugi migunani tumrapipun Panjenengan sedaya....Jazakumullahu khairan...

Jumat, 05 April 2019

LANGKAH MENGERJAKAN MENU SKMT BAGI GPAI YANG SUDAH TERSERTIFIKASI


Informasi terbaru bagi GPAI yang sudah sertifikasi untuk segera mengerjakan SKMT dan diupload sebagai salah satu syarat pemberkasan pencairan tunjangan. 
Berikut ini langkah-langkahnya :

1. Masuk ke Akun Guru yang bersangkutan, dan selanjutnya klik menu SKMT



2.  Setelah masuk ke Menu SKMT, diCek “ANALISA TUNJANGAN PROFESI GURU”. Bila Status sebagai Penerima TPG dinyatakn sudah “Layak”, maka langsung klik tombol “Cetak Surat”.

Bila Status sebagai penerima TPG nya dinyatakan “BELUM LAYAK” maka segera hubungi Operator SIAGA Kabupaten.
Jumlah SKMT yang dicetak harus sesuain dengan jumlah tempat tugasnya.



3.  SKMT yang sudah tercetak seperti contoh dibawah ini.


Pengisian Nomor SKMT sesuai dengan penomoran Surat Sekolah masing-masing. Pengisian Nilai dan Kategori minimal 75, cara penilaian sama dengan cara penilaian di aplikasi SIMPATIKA. Penulisan Nilai dan Kategori manual. Selanjutnya Minta Tanda tangan Pengawas Masing-masing , dan Pengesahan Tanda Tangan Kepala sekolah harus dengan Cap Sekolah.



4. Apabila ada kolom Nama Kepala Sekolah dan pengesahan Kepala sekolah masih kosong, silahkan isikan melalui menu pengaturan, setelah diisikan nama Kepala Sekolah lalu Klik Simpan.



5. Setelah mengisi Nilai dan pengesahan SKMT selesai, maka selanjutnya harus diUpload.




 
6. Setelah menyelesaikan Upload SKMT, menunggu Verifikasi Operator SIAGA Kabupaten untuk diterbitkan SKBK.

Langkah selengkapnya dapat diunduh disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Followers